INFRASTRUKTUR VOICE OVER INTERNET PROTOCOL (VOIP) PADA JARINGAN SOHO

Kategori PenelitianPenelitian Internal
BidangTeknik Komputer
Tgl Posting2017-03-20 00:08:55.870
JudulINFRASTRUKTUR VOICE OVER INTERNET PROTOCOL (VOIP) PADA JARINGAN SOHO
AbstrakKomunikasi merupakan suatu aktifitas yang dilakukan oleh manusia. Dengan menyesuaikan perkembangan teknologi informasi dan komunikasi yang sangat pesat untuk saat ini, maka proses aktifitas komunikasi telah menghilangkan batas dari proses komunikasi, seperti batas waktu dan jarak. Hal ini dibuktikan dengan adanya kepemilikan smartphone dengan fitur canggih yang dimiliki oleh setiap masyarakat. Disisi lain dalam komunikasi yang diberlakukan oleh beberapa perusahaan, menempatkan biaya komunikasi pada prioritas utama dalam pengeluaran operasional perusahaan. Untuk perusahaan yang besar, prioritas anggaran yang dikeluarkan akan berbeda dengan perusahaan yang baru berdiri atau perusahaan yang kecil yang diistilahkan dengan small office. Untuk menekan biaya yang dikeluarkan dalam lingkup small office, dapat disolusikan dengan mengimplementasikan teknologi VOIP (Voice Over Internet Protocol). Implementasi VOIP adalah teknologi yang memungkinkan percakapan suara jarak jauh melalui media internet. Data suara diubah menjadi kode digital dan dialirkan melalui jaringan komputer yang mengirimkan paket-paket data, dan bukan lewat sirkuit analog telepon biasa. Sehingga dalam hal ini diharapkan sebuah perusahaan dapat menekan biaya operasional khususnya dalam hal pengeluaran komunikasi, serta mengetahui stabilitas infrastruktur VOIP terhadap jaringan LAN yang terimplementasi pada jaringan SOHO.
AuthorsDr. DANDY PRAMANA HOSTIADI, S.Kom., M.T. (ketua)
Tgl Mulai2017-04-21 15:11:00.000
Tgl Selesai2017-02-28 16:19:00.000
Biaya7500000
SponsorSTMIK STIKOM Bali
Periode1