Kombinasi Text Stemming dan Cosine Similarity Pada Penilaian Essay Otomatis

Kategori PenelitianPenelitian Internal
BidangRekayasa
Tgl Posting2017-03-09 13:13:42.130
JudulKombinasi Text Stemming dan Cosine Similarity Pada Penilaian Essay Otomatis
AbstrakUjian merupakan sebuah proses evaluasi dari kumpulan proses pembelajaran. Ujian dalam pendidikan dapat berupa ujian tertulis maupun ujian lisan. Saat ini ujian juga dapat dibantu dengan menggunakan komputer sebagai alat bantu yang lebih dikenal dengan computer asisted test (CAT). Ujian berbasis komputer juga telah banyak dikembangkan untuk pendidikan salah satunya adalah Ujian Nasional Berbasis Komputer (UNBK) yang digunakan untuk siswa SMP dan SMA atau yang sederajat. Ujian berbasis komputer juga sudah banyak dikembangkan untuk mahasiswa pada tingkat pendidikan tinggi. Soal ujian yang akan dikembangkan adalah soal ujian berbasis web yang bisa memberikan nilai secara otomatis. Soal yang akan dimasukkan kedalam sistem adalah soal dalam bentuk essay. Pemberian nilai otomatis dilakukan dengan menggunakan stemming Porter yang dikombinasikan dengan Cosine similarity. Algoritma Porter digunakan untuk mencari kata dasar dari kata-kata yang digunakan dalam kunci jawaban. Jawaban dari peserta ujian juga akan dicari kata dasarnya dengan menggunakan algoritma Porter. Hasil dari ekstraksi kata dasar pada kunci jawaban dan jawaban siswa akan dibandingkan dengan menggunakan Cosine similarity. Dengan asumsi sementara bahwa waktu proses yang diperlukan untuk membandingkan ekstraksi kata akan menjadi lebih cepat apabila dibandingkan dengan perbandingan dua buah paragraf dengan kalimat utuh. Website menggunakan bahasa pemrograman PHP dan database menggunakan MySQL.
AuthorsI KOMANG RINARTHA YASA NEGARA, S.T., M.T (ketua)
Tgl Mulai2017-04-21 15:11:00.000
Tgl Selesai2017-02-28 16:19:00.000
Biaya7500000
SponsorSTMIK STIKOM Bali
Periode1