RANCANG BANGUN SISTEM INFORMASI EKSEKUTIF DINAS KEPENDUDUKAN DENPASAR

Kategori PenelitianPenelitian Internal
BidangRekayasa
Tgl Posting2015-06-23 13:52:29.747
JudulRANCANG BANGUN SISTEM INFORMASI EKSEKUTIF DINAS KEPENDUDUKAN DENPASAR
AbstrakHal penting tentang Kartu Keluarga adalah hasil berupa laporan yang diperlukan oleh Kepala Dinas Kependudukan, laporan ini digunakan untuk pengambilan kebijakan yang berkaitan dengan pembuatan administrasi kependudukan. Namun Kepala Dinas perlu waktu dan proses yang lama untuk mengetahui laporan penerbitan Kartu Keluarga, mengingat proses untuk memperoleh data tersebut melalui perantara dari beberapa Kepala Bagian. Untuk itu perlu dibangun sebuah Sistem Informasi Eksekutif yang dapat mengolah data permohonan, pembuatan, dan pembaruan Kartu Keluarga. Tahapan yang dilakukan dalam menyelesaikan penelitian ini adalah identifikasi permasalahan, penelusuran pustaka, pengumpulan dan pengolahan data, perancangan sistem, pembuatan dan pengujian, penyimpulan hasil, serta penyusunan laporan akhir. Luaran dari penelitian ini adalah suatu Sistem Informasi Eksekutif yang dapat membantu Dinas Capil Denpasar dalam pembuatan serta proses pelaporan data Kartu Keluarga, serta mempermudah penyediaan laporan tersebut bagi Top Level Management, sehingga lebih cepat, dan efesien. Luaran lain penelitian ini adalah artikel ilmiah yang dipublikasikan pada jurnal yang memiliki ISSN.
AuthorsLILIS YUNINGSIH, S.H., M.Kom (ketua)
Tgl Mulai2015-06-30 10:41:00.000
Tgl Selesai2015-12-01 23:59:00.000
Biaya3300000
SponsorSTMIK STIKOM Bali
Periode2