PEMANFAATAN RASPBERRY PI DAN WEBCAM UNTUK LAYANAN MONITORING RUANGAN BERBASIS WEB

Kategori PenelitianPenelitian Internal
BidangTeknologi Informasi
Tgl Posting2015-01-13 14:19:36.243
JudulPEMANFAATAN RASPBERRY PI DAN WEBCAM UNTUK LAYANAN MONITORING RUANGAN BERBASIS WEB
AbstrakRaspberrry Pi merupakan sebuah komputer berukuran mini atau microcomputer yang dihubungkan ke perangkat monitor dan menggunakan perangkat keyboard beserta mouse. Dengan menggunakan perangkat ini, kita bisa mengexplorasi komputasi, serta bahasa pemrograman dan mampu melakukan sama halnya dengan komputer desktop. Dengan perpaduan teknologi hardware serta software saat ini yang semakin canggih, mampu dibuat dan menghasilkan suatu produk yang bisa membantu seluruh aspek kehidupan manusia. Keamanan merupakan hal yang sangat penting didalam kehidupan masyarakat, dengan keamanan yang baik maka kita akan merasa aman. Pemanfaatan webcam serta Raspberry Pi sebagai monitoring ruangan tentu bukan hal yang baru didalam dunia teknologi. Akan tetapi, pemanfaatan teknologi Raspberry Pi menjadi suatu langkah penggunaan teknologi mikrokomputer yang sangat efisien. Penggunaan website sebagai antarmuka sistem dan bersifat client-server memungkinkan user untuk melakukan monitoring terhadap aktifitas yang sedang terjadi didalam ruangan baik melalui komputer maupun perangkat smartphone. Sehingga dengan teknologi ini, diharapkan dapat memberikan rasa aman terhadap pemilik ruangan tersebut dari tindakan yang sifatnya merugikan.
AuthorsI WAYAN ARDIYASA, S.Kom., M.MSI. (ketua)
Tgl Mulai2015-03-04 20:52:00.000
Tgl Selesai2015-05-21 23:59:00.000
Biaya3300000
SponsorSTMIK STIKOM Bali
Periode1