PERANCANGAN WEB SERVICE PENGIRIMAN DATA LAPORAN BULANAN PADA BADAN PEMBERDAYAAN PEREMPUAN DAN KELUARGA BERENCANA

Kategori PenelitianPenelitian Internal
BidangSistem Informasi
Tgl Posting2015-01-13 09:49:50.783
JudulPERANCANGAN WEB SERVICE PENGIRIMAN DATA LAPORAN BULANAN PADA BADAN PEMBERDAYAAN PEREMPUAN DAN KELUARGA BERENCANA
AbstrakKeberadaan Badan Pemberdayaan Perempuan dan Keluarga Berencana (BPPKB) memang sangat penting dalam mendukung semua program-program pemerintah khususnya dalam menangani jumlah penduduk dan perlindungan anak dan wanita. Laporan bulanan menjadi sebuah monitoring perkembangan program-program yang dijalankan. Penelitian ini akan membahas tentang penanganan pengiriman laporan bulanan yang dilakukan pihak BPPKB daerah ke BPPKB pusat. Pengiriman ini nantinya akan menggunakan web service yang disediakan pada pihak BPPKB Pusat dan dapat digunakan service-service yang disediakan oleh BPPKB daerah. Penelitian ini akan dilaksanakan di BPPKB kabupaten karangasem pengumpulan data sample akan dilakukan dengan menganalisis data mentah yang diterima, kemudian dari data tersebut akan dibuatkan service pada web service dengan parameter-parameter input sesuai dengan data yang didapatkan, dari sini akan dirancang desain aplikasi pada sisi client dan sisi server, sehingga nantinya diharapkan data bulanan dapat ter-generate secara otomatis tiap bulannya untuk dikirimkan ke pusat.
AuthorsI GUSTI NGURAH WIKRANTA ARSA, S.Kom., M.Cs (ketua)
Tgl Mulai2015-03-04 20:52:00.000
Tgl Selesai2015-05-21 23:59:00.000
Biaya3300000
SponsorSTMIK STIKOM Bali
Periode1