Rancang Bangun Sistem Informasi Penjualan Tiket Dan Paket Tour Pada Wira Tour And Travel Berbasis Desktop

Nama MahasiswaNELLA LILIANA WIDJAYA
ProdiS1-SISTEM KOMPUTER
Angkatan2005
Tgl Masuk2010-02-24 00:00:00.000
Pembimbing 1IRMAWATI, S.KOM, MMSI
Pembimbing 2DESSY EKAWATI, ST
AbstrakSistem informasi merupakan hal yang mendasar dalam meningkatkan efisiensi dan unjuk kerja perusahaan Dengan adanya suatu sistem informasi pengolahan data transaksi dapat dikerjakan dengan lebih cepat dan mampu menghasilkan informasi yang diperlukan oleh pihak perusahaan Dengan pemberian informasi yang cepat kepada pihak customer maka secara tidak langsung dapat meningkatkan pelayanan terhadap customer Salah satu organisasi yang membutuhkan sistem informasi untuk memudahkan kegiatan penjualan adalah Wira Tour and Travel Tanpa adanya sistem informasi maka permasalahan akan sering terjadi Beberapa permasalahan yang sering terjadi salah satunya seperti penggunaan media penyimpanan data berupa kertas memiliki daya tahan yang rendah terhadap kerusakan penanganan pemesanan yang terlalu lama dan proses pencarian data yang manual memerlukan banyak waktu Permasalahan permasalahan tersebut semakin lama akan semakin merugikan perusahaan Guna mengatasi permasalahan yang ada pada Wira Tour And Travel maka dirancang dan dibangun sistem informasi penjualan yang diharapkan dapat mempermudah dan mempercepat segala kegiatan penjualan perusahaan