Desain Sistem Penentuan Jenis Kendaraan Guna Mencari Biaya Terendah Dengan Algoritma Genetika Pada Perusahaan Travel

Nama MahasiswaYUNIKO LUHUR SANTOSO
ProdiS1-SISTEM KOMPUTER
Angkatan2005
Tgl Masuk2010-01-19 00:00:00.000
Pembimbing 1Dr. ROY RUDOLF HUIZEN, S.T., M.T.
Pembimbing 2
AbstrakDalam suatu perusahaan travel penentuan jenis kendaraan yang akan diberangkatkan sesuai dengan jumlah penumpang merupakan hal yang sangat penting dan berpengaruh untuk memperoleh keuntungan hal ini dikarenakan setiap jenis kendaraan dan tujuan memiliki beban biaya yang berbeda beda Maka diperlukan suatu perangkat lunak penentu jenis kendaraan yang dapat membantu perusahaan travel dalam menyelesaikan masalah tersebut Perangkat yang digunakan dalam pengerjaan proyek ini adalah Visual Basic 6 dengan bahasa pemrograman Basic DBMS SQL Server 2000 yang digunakan sebagai media penyimpanan data Algoritma Genetik merupakan salah satu teknik untuk menentukan nilai optimal berdasarkan teori evolusi Darwin dimana hanya individu yang memiliki kemampuan saja yang dapat terus bertahan dengan terus melakukan seleksi maka akan didapat hasil yang optimal Dikarenakan kemampuannya itu maka perangkat lunak penentu jenis kendaraan ini akan dibuat menggunakan Algoritma Genetik sehingga pada perusahaan travel ini akan diperoleh biaya terendah yang dapat mempengaruhi keuntungan perusahaan travel